BIREUENSATU.ID – Jumlah pendaftar calon Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) di Kantor Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Bireuen sejak beberapa hari lalu sampai ditutup Selasa (27/09/2022) sore sebanyak 688 orang, Kecamatan Kota Juang paling banyak pelamarnya dan Kecamatan Peusangan Selatan paling sedikit.
Data yang diperoleh awak media, jumlah pelamar Panwascam untuk Kecamatan Kota Juang mencapai 92 orang terdiri dari laki-laki 61 orang, perempuan sebanyak 31 orang, urutan kedua adalah Peusangan jumlah pelamar mencapai 84 orang ( 52-32), urutan berikutnya Gandapura 50 orang (26-24).
Seterusnya, Juli 49 pelamar (28-21), Peudada 44 orang (29-15), Kutablang 44 ( 28-16) Samalanga 36 orang (26-10), Jangka juga 36 orang (21-15) Jeumpa 35 orang ( (22-13), Makmur 34 orang ( (16-18) dan Kuala 31 orang ( (18-13).
Selanjutnya, Simpang Mamplam 30 orang ( (17-13), Peulimbang 29 orang (20-9), Jeunieb 27 orang (18-9), Pandrah juga 27 pelamar (16-11), Peusangan Siblah Krueng 21 orang (15-6) dan paling sedikit adalah Peusangan Selatan 19 orang pelamar (14-5).
Ketua Panwaslih Bireuen, Wildan Zacky SE kepada awak media, Rabu (28/9/2022) malam mengatakan, jumlah calon Panwascam yang sudah mendaftar hingga batas akhir penutupan sebanyak 688 orang terdiri dari 427 laki-laki dan 261 perempuan, berkas pendaftar akan diseleksi administrasi dan akan diumumkan pendaftar yang memenuhi syarat pada 12 Oktober mendatang.
Disebutkan, proses seleksi berkas administrasi sudah selesai, setelah berkas lengkap maka diberikan nomor ujian. Para peserta yang lulus administrasi akan mengikuti ujian tulis sistem Computer Assisted Test (CAT) yang dilaksanakan Bawaslu RI yang dilaksanakan serentak seluruh Indonesia, sedangkan Panwaslih daerah hanya menyediakan tempat pelaksanaan ujian.
Jadwal ujian CAT mulai 14-16 Oktober mendatang. Sedangkan lokasi ujian kemungkinan di SMAN 1 Bireuen. “Dari beberapa lokasi yang ditinjau kemungkinan ujian CAT berlangsung di SMAN 1 Bireuen, namun belum final dan sudah disampaikan ke Bawaslu RI nanti akan mereka tetapkan,” ujarnya.
Menurut informasi hasil ujian CAT nantinya ditetapkan enam besar yang berhak mengikuti wawancara, hasil wawancara nantinya ditetapkan tiga orang sebagai Panwascam, sedangkan tiga lainnya sebagai cadangan.
Panwaslih hanya berperan sebagai pelaksana ujian sedangkan mulai dari soal ditangani Bawaslu RI, penentuan enam besar berdasarkan hasil CAT nantinya.
Leave a Reply