BIREUENSATU.ID – Mencegah munculnya berbagai informasi dan pemberitaan yang menjurus kepada informasi hoax, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bireuen, Jumat (07/10/2022) menggelar pertemuan diberi nama Media Working Group.
Pertemuan dihadiri puluhan wartawan Bireuen bertemakan “Peran media dalam menangkal Hoax pada pemilu serentak 2024,” berlangsung di aula Hotel Graha Buana Bireuen.
Para wartawan yang hadir mulai dari anggota PWI, AJI, PWA, PPWI, Perkumpulan Jurnalis Indonesia Demokrasi Nusantara (PJIDN) Bireuen, Sekber Wartawan Indonesia (SWI) Bireuen dan Forum Jurnalis Aceh (FJA) Bireuen dan lainnya.
Ketua Panwaslih Bireuen, Wildan Zacky SE dalam pertemuan tersebut antara lain mengatakan, pemilu serentak akan dilaksanakan pada 2024 mendatang.
Dalam pelaksanaan pemilu berbagai media memiliki peranan penting terutama dalam hal menyampaikan informasi tahapan pemilu dan lainnya termasuk dalam menangkal berita hoax.
Media juga merupakan sarana untuk menyampaikan informasi yang bisa mempengaruhi opini
publik.
“Ditambahkan, peran pers sangat dibutuhkan dalam memberikan informasi yang akurat dan benar kepada publik, ” kata Wildan Zacky.
Disebutkan, mulai tahun ini tahapan pemilu sudah dimulai, sekarang sudah memasuki tahapan verifikasi data partai politik serta keanggotaannya.
Dalam berbagai kegiatan sering muncul berita hoax termasuk dalam pelaksanaan pemilu, penyebaran berita bohong atau hoax berpotensi terjadinya pelanggaran pemilu.
Berita-berita yang tidak jelas sumbernya dan juga menimbulkan kesalahpahaman masyarakat diduga akan
meningkat menjelang pemilu.
“Berita tidak jelas sumbernya orang sering menyebutkan berita hoax harus kita antisipasi, karena hoax bisa
memicu dan memancing konflik di masyarakat,” ujarnya
Bawaslu Bireuen tambahnya, menyadari tidak bisa bekerja sendiri untuk mencegah informasi tidak jelas sumbernya atau informasi hoax pada pemilu 2024.
“Maka Bawaslu Bireuen mengajak wartawan bekerja sama mencegah Hoax sebagai bagian untuk menghindari konflik di masyarakat,” ujarnya.
Pertemuan yang dihadiri puluhan wartawan Bireuen, Bawaslu Bireuen juga menghadirkan Ayi Jufridar MSM wartawan Lhokseumawe dan juga mantan anggota KIP Aceh Utara menyampaikan berbagai informasi
antara lain pers memiliki kekuatan dalam penyampaian informasi ke publik.
Disebutkan, media hingga saat ini masih menjadi referensi publik di tengah tumbuhnya berbagai media sosial, sarana komunikasi dan persuasi yang mudah di pahami.
“Pers dengan seluruh kekuatannya adalah pengawal Demokrasi dan pengawas pemilu yang tangguh, pers merupakan pilar demokrasi, pers menjadi kekuatan penyeimbang terhadap kekuasaan politik dan hukum,” ujar Ayi Jufrizal.
Leave a Reply